Unlock Blog / Website Using Free Proxy
URL :
« »
« »
« »
Kesempurnaan adalah kesederhanaan yang selalu di syukuri ~ @MotivatorSuper

Selasa, 22 Januari 2013

54 Pelajar Meriahkan Pentas Seni


Ananda Donie | Bengkalis, Riau

BENGKALIS [anandadonie.blogspot.com] - Guna menghidupkan kembali budaya melayu ditingkat pelajar khusus dikecamatan Bengkalis, kelompok Kencana Seni Junjungan (KSJ) Bengkalis menggelar acara Pentas Seni Musik Tradisional yang diikuti 54 tingkat pelajar
sederajat Minggu (19/1) malam bertempat di Stadion Sepakbola Desa Air Putih.

Dalam acara dihadiri tamu undangan Ketua MPC PemudaPancasila (PP) Kabupaten Bengkalis Hasanuddin Afan, beserta rombongan. Selain itu para tokoh ulama, tokoh masyarakat khususnya Kecamatan Bengkalis turut hadir. Meskipun acara Pentas Seni Musik Tradisional tersebut terlihat sederhana namun membuat para orangtua maupun berbagai kalangan masyarakat ingin menyaksikan langsung terlaksana acara itu secara resmi dibuka oleh Pembina Pentas Seni Musik Tradisional, Iskandar sangat menyambut baik terlaksananya acara tersebut.

Ia juga sangat mendukung Pentas Seni Musik Tradisional harus didihidupkan kembali kepada generasi muda seperti para pelajar tersebut. ‘’ Dengan adanya acara pentas seni musik tradisional ini, sebagai bentuk kreativitas seni dan menghidupkan kembali budaya melayu bagi henerasi muda khususnya ditingkat pelajar,’’ ungkap Iskandar.(win) 



Sumber : DumaiPos
Editor   : Ananda Donie

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Accept criticism and suggestions from friends for the perfection of this Blog.
Hopefully this article useful,
Thank you :)

Berlangganan via Email


Powered by Ananda Donie
Recent Comment
Open Cbox
© Copyright 2013 Ananda Donie
AWAS!!! Jangan kotori perjuangan para pahlawan dengan korupsi. Selamat HARI PAHLAWAN NASIONAL